Alex Noerdin ;

 “Kantor BPS Tingkatkan Kualitas Pelayanan dan Pembangunan”

 

Halosumsel.com

Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) H Alex Noerdin menghadiri Peresmian Gedung Baru Kantor Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Sumsel di Jl. Kapten Anwar Sastro No. 1131 Palembang. Dihadiri juga oleh  Kepala BPS RI,  Bpk. Suryamin serta didampingi Ibu Ipop Suryamin. Jumat (18/9).

 

Gedung Kantor BPS Prov Sumsel yang sudah lama sekarang sudah di ganti dengan gedung yang baru,untuk  gedung kantor BPS Sumsel yang baru ini selesai pada tahun 2015, gedung yang  meilliki 4 lantai dimana lantai 1 tempat pelayanan dan lantai 2, 3 dan 4 tempat ruang kerja. Adapun penambahan yang baru  seperti  kapasitas perpustakaaan dan ruang vicon.

 

Gubernur Susmel H Alex Noerdin dalam sambutanya menyampaikan, untuk Kantor Badan Pusat Statistik (BPS) ini yang penting adalah data, data ini merupakan salah satu pokok kegiatan manusia ataupun juga pembangunan. data emang sangat diperlukan “jadi kalau tanpa data akan menjadi ngaur.”

 

Tambah Gubernur  Sumsel H Alex Noerdin, gunakanlah data itu dengan jujur dan data yang emang benar – benar akurat. ” mudah-mudahan kalau menggunakan data yang jujur maka  gedung kantor BPS Prov Sumsel ini bisa dapat meningkatkan kualitas pelayanan di Sumsel.” Ucapnya

 

Kepala BPS Pusat Dr. Suryamin dalam sambutannya mengatakan, kami bangga diselah – selah kesibukan Bpk Gubernur Susmel H Alex Noerdin bisa sempat hadir dalam rangka acara peresmian gedung baru kantor  BPS Pusat Prov Sumsel.

 

Suryamin menyampaikan juga bahwa gedung BPS Ini merupakan Aset Nasional, dimana gedung ini dimiliki oleh Negara,  oleh sebab itu, saya yakin dibangunnya gedung BPS ini bisa dapat meningkatkan kualitas pelayanan dan juga memberikan peran dalam pembangunan di Prov Sumsel.

 

Sementara itu, saya mengulas kembali bahwa Gedung Kantor BPS baru ini memiliki 4 tingkat dilantai pertama dimana itu tempat pelayanan terpadu dan dilantai 2,3 dan 4 tempat ruang kerja pegawai. BPS ini juga memiliki Website BPS dan F1 Site Calender, Yang juga dapat memberikan kualitas pelayanan agar bisa terbentuk data dengan baik.Ucapnya

 

Oleh karena itu, saat ini menjadi tantangan bagi kami, di masa era reformasi. Dimana kritikan -kritikan yang secara terbuka, dalam pengumpulan data pun juga ada yang masih cenderung menolak, inilah yang akan mempengaruhi kualitas dalam pengumpulan data kami. Ungkap Suryamin

 

Kepala BPS Pusat Dr. Suryamin sekaligus juga meresmikan gedung BPS Pusat Prov Sumsel untuk dapat bisa digunakan.  “saya berpesan mudah – mudahan kedepanya bisa membaik lagi.  serta gunakanlah gedung kantor BPS ini secara optimal dan juga tingkatkan kualitas dalam kinerja.”(sofuan)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *