Halosumsel.com-

Pada hari Kamis, tanggal 23 Juli 2015, dilaksanakan Apel Gabungan seluruh Jajaran Korem 043/Gatam yang dipimpin langsung oleh Komandan Korem 043/Gatam, Kolonel Arm Drs Winarto, M.Hum bertempat di Lapangan Apel Makorem 043/Gatam.
Hadir dalam kegiatan Apel, Kasrem 043/Gatam, Para Dan / Ka Satdisjan Jajaran Korem 043/Gatam, Para Kasi Korem, Para Dan / Ka Balak Korem, para prajurit dan PNS Jajaran Korem 043/Gatam.
Pada kesempatan tersebut, Komandan Korem mengecek secara langsung kepada personel militer maupun PNS yang telah melaksanakan liburan selama lebaran. Selanjutnya, Komandan KoremĀ  menyampaikan ucapan terima kasih kepada prajurit dan PNS yang telah menepati waktunya untuk kembali ke satuan dengan harapan selama melaksanakan liburan lebaran tidak ada hal hal yang merugikan nama baik satuan maupun personel itu sendiri.
Kegiatan Apel Gabungan ini ditutup dengan halal bihalal seluruh para prajurit dan PNS Jajaran Korem 043/Gatam denganĀ  Komandan Korem 043/Gatam dengan saling berjabat tangan dan saling maaf memaafkan dalam suasana Idhul Fitri.(rel)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *