’Palembang, Halosumsel- Relawan Ampera menggelar kejuaraan pingpong bertajuk “Menyala Abangku” yang bertujuan untuk memperkenalkan calon Gubernur Sumatera Selatan, Herman Deru, kepada komunitas pingpong di Kota Palembang dan sekitarnya. Kegiatan ini juga menjadi ajang silaturahmi bagi para penggemar tenis meja di wilayah tersebut.

Ketua Relawan Ampera, Fili Muttaqien, menjelaskan bahwa acara ini diikuti oleh 108 peserta dari 25 Persatuan Tenis Meja (PTM) di Kota Palembang dan sekitarnya, termasuk peserta dari daerah seperti Jejawi dan OKI. “Kami ingin memperkenalkan Pak Herman Deru dan Pak Haji Cik Ujang kepada komunitas tenis meja di Kota Palembang dan Sumatera Selatan melalui kegiatan ini,” ungkap Fili di Posko Relawan Ampera Kalidoni Minggu (11/08/2024) Palembang

Kejuaraan ini memiliki konsep yang unik, di mana pasangan pemain harus memiliki total usia minimal 90 tahun. Hal ini dilakukan agar ada kombinasi antara pemain muda dan yang lebih senior dalam satu tim. “Tujuan dari kriteria ini adalah untuk menciptakan keseimbangan antara pemain muda dan senior, serta mempererat hubungan antar generasi dalam komunitas pingpong,” tambahnya.

Pendaftaran untuk kejuaraan ini dibuka sejak 1 hingga 8 Agustus, dengan pertandingan berlangsung pada tanggal 11 Agustus 2024. Para pemenang akan mendapatkan berbagai hadiah, termasuk piala, medali, baju bertema HDCU, serta uang pembinaan. Juara pertama akan menerima uang sebesar 1,5 juta rupiah, juara kedua 1 juta rupiah, juara ketiga 600 ribu rupiah, dan juara keempat 400 ribu rupiah. Selain itu, seluruh peserta juga akan mendapatkan sertifikat partisipasi sebagai penghargaan atas keikutsertaan mereka.

Kejuaraan pingpong “Menyala Abangku” ini diharapkan tidak hanya memperkenalkan Herman Deru kepada komunitas tenis meja, tetapi juga meningkatkan semangat olahraga dan silaturahmi di antara para penggemar pingpong di Palembang dan Sumatera Selatan.

Sofuan