Halosumsel.com-
Dalam rangka memperingati HUT Ke – 70 Kodam II/Swj, tanggal 1 Januari
2016 mendatang. Besok Jum’at (11/12/2015), Kodam II/Swj akan
menggelar kegiatan Donor Darah dan Bakti Sosial (Baksos).
Kegiatan Donor Darah dan Baksos tersebut akan dipusatkan di Markas
Kesehatan Kodam (Kesdam) II/Swj, Benteng Kuto Besak (BKB) Palembang.
Untuk kegiatan donor darah, selain melibatkan prajurit dan PNS Kodam
II/Swj, juga melibatkan berbagai pihak seperti Kepolisian, Dinas
Kesehatan Pemprov Sumsel, Pemkot, BKKBN, PMI, FKPPI dan PPM serta pihak
terkait lainnya.
Sementara untuk kegiatan Bakti Sosial menurut Kapendam II/Swj, Kolonel
Arh Syaepul Mukti Ginanjar, S.I.P., meliputi pemberian bingkisan kepada
pasien rumah sakit maupun pengobatan massal, pelayanan KB, Donor darah,
dan pembagian Sembako kepada masyarakat umum yang kurang mampu.
Dijelaskan, Kapendam II/Swj bahwa kegiatan Baksos ini selain merupakan
bentuk kepedulian Kodam II/Swj terhadap kondisi masyarakat yang kurang
mampu, juga bertujuan untuk meningkatkan sinergitas TNI, dengan lembaga
dan organisasi massa lainnya serta masyarakat dalam rangka meningkatkan
kesejahteraan masyarakat serta meningkatkan kemanunggalan TNI rakyat.
Kapendam II/Swj menghimbau kepada seluruh warga masyarakat Sumsel
khususnya kota Palembang untuk berpartisipasi dan memanfaatkan kegiatan
Baksos ini dengan baik.
“Silahkan masyarakat yang memiliki gangguan kesehatan dan mau berobat
untuk datang langsung, gratis”, imbuhnya.
Kegiatan Bakti Sosial ini dijadwalkan akan dihadiri Pangdam II/Swj dan
Ketua Persit KCK PD II/Swj serta para pejabat Kodam II/Swj. Dalam
rangkaian HUT Kodam II/Swj Ke – 70, pada waktu yang bersamaan juga
digelar Turnamen Sepak Bola antar Korem mulai tanggal 11 s.d 13 Desember
2015 betempat di lapangan Jasdam II/Swj Km. 9 Palembang.
(sofuan)