Halosumsel.com-
Dalam laporannya ke Polresta Palembang, korban menceritakan sore itu dirinya bersama dengan temannya, Purna Irawan (26) hendak pulang ke rumah. Ditengah perjalanan, dari arah belakang pelaku berbonceng tiga memotong laju motor korban. Pelaku yang menggunakan sarung muka mengancam dengan sebilah senjata tajam jenis golok.
“Sebelumnya pelaku menendang motor yang kami kemudikan dan menyuruh berhenti. Ketika kami stop, Purna yang hendak turun dari sepeda motor langsung dibacok pelaku, hingga terluka dilengan kanan, bahu kanan dan pergelangan tangan kanan. Saya tidak bisa apa-apa, saya hanya bisa pasrah ketika pelaku membawa kabur sepeda motor saya,” jelasnya, sebagaimana tertuang dalam bukti laporan : LP/B-2823/XII/2015/SUMSEL/
Kasat Reskrim Polresta Palembang, Kompol Marully Pardede SIk melalui Anggota SPKT Polresta, Bripka Adios Anra membenarkan adanya laporan korban yang masih dalam proses penyelidikan.
“Laporannya sudah kami limpahkan ke reskrim, segera mungkin akan ditindaklanjuti,” ungkapnya. (agustin selfy)