Muara Enim, Halosumsel- BRI (Bank Rakyat Indonesia) kembali menunjukkan komitmennya dalam tanggung jawab sosial perusahaan (CSR) dengan menyerahkan satu unit ambulance kepada Resimen Induk Daerah Militer II/Sriwijaya. Senin (24/06/2024)

Danrindam II/Swj Kolonel inf Didik Purwanto secara langsung menerima satu Unit mobil Ambulance yang diserahkan oleh kepala cabang BRI Kab.Muara Enim Bapak Bobby.

Acara penyerahan bantuan ini berlangsung di Mako Rindam II/Sriwijaya dan dihadiri oleh Para Pejabat Rindam II/Sriwijaya, termasuk perwakilan dari BRI Cabang Muara Enim.

Direktur Utama BRI, Bapak Bobby dalam sambutannya menyampaikan bahwa pemberian bantuan ambulance ini merupakan bentuk dukungan BRI terhadap upaya peningkatan pelayanan kesehatan, khususnya bagi para prajurit dan masyarakat di sekitar Rindam II/Swj.

“Kami berharap dengan adanya ambulance ini, Rindam II/Swj dapat memberikan respons cepat dan pelayanan medis yang lebih baik bagi anggotanya maupun masyarakat sekitar.” ujarnya

“Ini adalah bagian dari komitmen kami untuk terus berkontribusi dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” imbuhnya.

Ambulance yang diserahkan adalah jenis ambulance gawat darurat yang dilengkapi dengan peralatan medis modern, seperti monitor pasien, ventilator, defibrillator serta perlengkapan pertolongan pertama lainnya.

“Selain itu, ambulance ini juga dilengkapi dengan sistem komunikasi yang terintegrasi, memungkinkan koordinasi yang efektif dengan rumah sakit dan fasilitas kesehatan lainnya.” pungkasnya.

Rel