Halosumsel.com –
Bertempatan di Jalan Cempaka Lorong Muhibah, pagi ini Walikota Palembang, Harnojoyo beserta beberapa Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) yang terkait mengunjungi peresmian rumah Bapak Raden Dencik yang merupakan program bantuan dari Pemerintah Kota (Pemkot) Palembang, Kamis (31/3).
Secara teknis pembangunan ini dikerjakan oleh Dinas Pekerjaan Umum Cipta Karya (PU – CK) yang merupakan dana bantuan dari Badan Amil Zakat sebesar Rp 59.000.000.
Selain meresmikan program bedah rumah, Pemkot Palembang pun memberikan bantuan sebesar Rp 2.000.000 untuk biaya berobat serta menyerahkan bantuan usaha dan musibah kepada masyarakat.
(Aisyah)